Niat Lepas Kail Tersangkut, Pemancing Asal Konsel Tenggelam di Perairan Bungkutoko

Kendari29 Dilihat
Niat Lepas Kail Tersangkut, Pemancing Asal Konsel Tenggelam di Perairan Bungkutoko
Niat Lepas Kail Tersangkut, Pemancing Asal Konsel Tenggelam di Perairan Bungkutoko

KENDARI, KOLAKASATU.COM – Nasib naas menimpa seorang pemancing bernama Ardiansyah (22). Warga Desa Anggokoti, Kecamatan Buke, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) ini dilaporkan tenggelam di sekitar perairan Bungkutoko, Kota Kendari, Jumat (9/1/2026).

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kendari, Amiruddin A.S, membenarkan insiden tersebut.

Ia menjelaskan, pihaknya menerima informasi pertama kali pada pukul 10.05 Wita dari seorang warga setempat bernama Yuda, yang melaporkan telah terjadi kondisi membahayakan manusia (KMM) terhadap satu orang pemancing.

“Berdasarkan laporan, peristiwa bermula sekitar pukul 08.50 Wita. Saat itu korban sedang memancing, namun kailnya tersangkut. Korban kemudian berusaha melepaskan kail tersebut, namun akibat arus yang cukup kuat di area itu, korban terseret dan akhirnya tenggelam,” ungkap Amiruddin.

Merespons laporan tersebut, Tim Rescue KPP Kendari diberangkatkan menuju Lokasi Kejadian Perkara (LKP) pada pukul 10.24 Wita untuk memberikan bantuan SAR.

Jarak tempuh dari KPP Kendari menuju lokasi kejadian diperkirakan sekitar 19 kilometer.

Dalam operasi ini, tim SAR mengerahkan sejumlah alut (alat utama) lengkap, antara lain rescue car, ambulans, rubber boat, RIB (Rigid Inflatable Boat), peralatan selam, serta peralatan medis dan evakuasi.

“Kondisi cuaca di lokasi saat ini dilaporkan berawan dengan kecepatan angin sekitar 2 km/jam dari arah utara,” tambah Amiruddin.

Operasi pencarian ini melibatkan unsur gabungan yang terdiri dari Staf Ops KPP Kendari, rescuer KPP Kendari, keluarga korban, serta masyarakat sekitar.

Hingga berita ini diturunkan, tim gabungan masih berupaya melakukan pencarian terhadap korban.

REDAKSI